oleh

Paslon H. Pe’i dan Ina Prayawati resmi mendaftar ke KPU Barsel. H. Pe’i : optimis menangkan Pemilukada 2024

SHOOTLINE CORP/// BUNTOK – Pasangan Bakal Calon Bupati Barito Selatan H.Pe’i dan Ina Prayawati merupakan pasangan yang ketiga secara resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat  dengan mengenakan kemeja Putih  dan celana hitam  pada Rabu (29/8/2024) pukul 14.10 WIB Pasangan ini datang dengan dukungan penuh diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) serta Partai Keadilan Sejahtera (PKS)

Pasangan ini diterima langsung oleh ketua KPU dan anggota serta pengalungan maskot siluntung.
Dengan membawa “PENA “ H. Pe’i  dan Ina Prayawati merupakan sebuah gabungan nama Paslon, pasangan ini tampak percaya diri dalam menjalani proses pendaftaran. Mereka didampingi langsung oleh para pimpinan dan sekretaris partai pengusung sesuai ketentuan yang diatur dalam PKPU No. 8 Pasal 97 Ayat 4.

saat konferensi Pers pasangan bekal calon Bupati dan wakil Bupati Barito Selatan H. Pe’i menyampaikan,

” Mengucapkan Terima kasih kepada Ketua dan anggota KPU Barito Selatan yang mana sudah menerima dengan baik dari awal sampai akhir dalam pendaftaran bekal calon pasangan H. Pe’i dan Ina Prayawati” ucapnya.

H. Pe’i menjelaskan kami berdua mencalonkan diri pada pemilukada ini dari PDIP, PPP, dan PKS untuk menang agar pembangunan di Barito Selatan bisa terarah secara maksimal dan pertumbuhan ekonomi bisa lebih berkembang, serta kesejahteraan masyarakat lebih diutamakan, kita mendaftar di saat hujan insyaallah inilah hujan Rahmat dari Allah Subhana wa Ta’ala, jelasnya.

Dia juga mengatakan, Target perolehan suara maksimal 50 + 1 ℅ dan kita berusaha dan berjuang bersama Partai pengusung serta para relawan yang setia mendukung kami untuk meraih kemenangan. tuturnya.

Selanjutnya, Ina Prayawati juga menyampaikan, kami berdua hadir dan mendaftar di Pemilukada 2024 optimis memenangkannya. Kami memohon doa Restu dan dukungan dari masyarakat Barito Selatan,

Ketua KPU Barsel , Roslina , dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran pasangan H. Pe’i dan Ina Prayawati.

“Hari ini, pasangan resmi kami terima. Kami juga telah memberikan bukti pendaftaran dan surat pengantar untuk pelaksanaan pemeriksaan kesehatan yang akan dilakukan di RSUD dr. Doris Sulvanus   Palangkaraya ” ujarnya.

Roslina menyampaikan bahwa berkas atau dokumen pendaftaran bakal pasangan calon H. Pe’i dan Ina Prayawati dinyatakan lengkap,

“Kalau secara administrasi berkasnya sudah lengkap, nanti tinggal kami verifikasi dan ada pula tahapan perbaikan nantinya,” katanya.

Roslina juga mengingatkan agar pasangan bakal calon ini menjaga kondisi kesehatan mengingat banyaknya item pemeriksaan yang harus dijalani saat pemeriksaan kesehatan di RSUD dr. Doris Silvanus Palangkaraya

” Kepada para pasangan calon untuk selalu menjaga kesehatan supaya tetap prima dalam menjalani pemeriksaan kesehatan karena banyak hal item yang di periksa oleh tim dokter” ucapnya.

Selain itu, Roslina juga menegaskan komitmen KPU Barito Selatan untuk menjalankan tugas dengan sepenuh hati, adil, dan merata, serta berharap agar seluruh masyarakat memiliki niat yang sama untuk menyukseskan Pilkada Kabupaten Barito Selatan tahun 2024.

Pewarta : TOMMY IA.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *